Ketua Panitia Masjid Nurul Hidayah Ucapkan Terimakasih Atas Bantuan Dana Pembangunan dari Gubernur Sulsel -->

 


Translate


Ketua Panitia Masjid Nurul Hidayah Ucapkan Terimakasih Atas Bantuan Dana Pembangunan dari Gubernur Sulsel

Minggu, 08 Mei 2022


Soppeng, Mitrabuser.com,-Wakil Bupati Soppeng, Ir. Lutfi Halide, MP mendampingi Gubernur Sulawesi Selatan Andi. Sudirman Sulaiman berkunjung ke Masjid Nurul Hidayah, jln Kemakmuran, Lorong Temmappafi Kelurahan Lemba Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng, Minggu, (8/5/2022) 11.00 Wita.

Terpantau, Gubernur Sulsel saat tiba di Masjid Nurul Langsung tunaikan Sholat Sunnah Tahiyatul Masjid dua rakaat.

Kedatangan Gubernur Sulsel di Masjid Nurul Hidayah dalam rangka silaturahim bersama warga kalenrunge.

Andi Sudirman Sulaeman dalam kesempatan itu juga memberikan bantuan sebanyak 100 Alquran yang diterima secara simbolis kepada wakil Bupati Soppeng Ir Lutfi Halide serta dana pembangunan masjid senilai Rp.75 juta yang serahkan langsung kepada ketua panitia H.Mustafa Abbas.


Wakil bupati Soppeng, Ir Lutfi halide MP dalam kesempatannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Gubernur Sulsel beserta rombongan dalam kunjungannya untuk memberikan bantuan dana Pembangunan serta Alquran di Masjid NURUL HIDAYAH Kalenrunge.

Wakil Bupati Soppeng mengatakan"Saya bersama warga mengucapkan banyak terimakasih atas kunjungan bapak Gubernur Sulsel, atas waktunya datang dimasjid Nurul Hidayah untuk memberikan berupa bantuan keuangan pembangunan dan Alquran" ucap Wakil Bupati Lutfi Halide.

Usai memberikan sambutan serta penyerahan bantuan, Gubernur didampingi wakil bupati bersama rombongan melaksanakan sholat Duhur berjamaah.

Ketua masjid Nurul Hidayah H.Mustafa Abbas hadir bersama tokoh masyrakat dan tokoh pemuda kalenrunge, Abdul Rahman Rasyid dan Muhammad Taufik Palesangi.

Ketua panitia pembangunan H.Mustafa dikesempatan itu mengatakan,“Alhamdulillah, kita telah menerima bantuan keuangan senilai tujuh puluh lima juta rupiah untuk mendukung pembangunan sarana wudhu dimasjid Nurul Hidayah ini,” ungkap H.Mustafa Abbas.

",Saya mengapresiasi semangat setiap ummat utamanya Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dalam melakukan pembangunan sarana ibadah melalui bantuan dana ini.

Menurutnya cikal-bakal pembangunan yang berkeseimbangan selalu bersumber dari tempat yang baik, yakni rumah ibadah, ujarnya.

Turut menyaksikan penyerahan bantuan, Wakil Bupati Soppeng Ir Lutfi Halide MP bersama Kabag Kesra Andi Rasyidi, S.Sos, M.Si, Camat Lalabata Risaun, S ST, M.Si, Lurah Lemba Marzuki, SE, M.Si Andi Ibrahim Hartasanjaya S.H. MSi dan sejumlah masyarakat sekitar dan jamaah masjid.

Published : Aswan (JOIN)