Soppeng, Mitrabuser.com, Kapolres Soppeng AKBP Santiaji Kartasasmita, SIK menerima kunjungan Komandan Batalyon ( Danyon ) C Pelopor Satuan Brimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan S.Sos yang dilangsungkan di ruang kerja Kapolres Jalan Kemakmuran Mapolres Soppeng, Senin (7/3/2022).
Danyon C Pelopor Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan yang didampingi Humas PID Brimob Bone Aipda Heriyanto disambut baik oleh Kapolres Soppeng yang didampingi Wakapolres Kompol H Muhiddin Yunus, SH, MH.
Dalam kesempatannya, Kapolres Soppeng AKBP Santiaji Kartasasmita mengatakan, "Saya ucapkan terimakasih atas kunjungan silaturahmi Danyon Brimob Bone di Mapolres Soppeng, ujarnya.
"Saya berharap silaturahmi Danyon Brimob Bone ke Mapolres Soppeng ini dapat lebih mempererat hubungan emosional atau komunikasi antara Polres Soppeng dengan Brimob Bone sehingga jika nanti ada penguatan personil Brimob untuk Polres Soppeng tentunya akan dapat terlaksana dengan baik dan lancar,” terang Santiaji.
Sementara itu, Danyon Brimob C Pelopor Kompol Nur Ichsan menuturkan bahwa Kabupaten Soppeng merupakan salah satu wilayah backup Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, dengan demikian tentunya kami harus menjalin hubungan baik dengan Polres Soppeng dengan melakukan silaturahmi, apalagi Kapolres Soppeng saat ini masih terbilang baru dan saya belum pernah ketemu sebelumnya sehingga hari ini momen yang tepat untuk saling bersilaturahm demi kelancaran tugas-tugas kedepan," ungkap Nur Ichsan.
Dalam silaturahmi tersebut selain memperkenalkan diri antara Kapolres Soppeng dan Kompol Nur Ichsan, juga disertai perberbincangan terkait perkembangan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Soppeng.
Terakhir dalam perbincangan Danyon Brimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan mengatakan, " Kami dari Satuan C Pelopor Brimob Polda Sulsel siap membantu menjaga keamanan di wilayah hukum polres Soppeng apabila sewaktu-waktu dibutuhkan," pungkasnya.
(AJS).