Bersama Pemerintah Desa Barae, Bhabinkamtibmas Polsek Marioriwawo Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir -->

 


Translate


Bersama Pemerintah Desa Barae, Bhabinkamtibmas Polsek Marioriwawo Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir

Sabtu, 28 Agustus 2021

Bhabinkamtibmas Polsek Marioriwawo bersama Kepala Desa Barae Hj.Martang dan aparat desa saat menyalurkan bantuan (Ist).

Soppeng (Sulsel), Mitrabuser..com,- Bersama Pemerintah Desa Barae Bhabinkamtibmas Polsek Marioriwawo Polres Soppeng Bripka Abd. Malik bersama Petugas Posko PPKM Desa Barae melaksanakan pengawalan pendisitibusian bantuan Sembako dan Air Mineral kepada warga terdampak Banjir di Desa Barae Kec. Marioriwawo Kab. Soppeng, Minggu 29 Agustus 2021.

Banjir yang terjadi pada Sabtu 28 Agustus akibat intensitas hujan yang tinggi serta meluapnya Air Sungai Walennae.

Bhabinkamtibmas Bripka Abd. Malik menuturkan"bahwa bantuan yang dilaksanakan merupakan program Pemerintah Desa Barae kepada warga yang terdampak Banjir". Ujarnya.

Adapun jumlah warga yang terdampak banjir di Desa Barae sebanyak 29 Rumah dengan total 90 Jiwa", Tambah Bripka Abd. Malik.

Selain Sembako dan Air mineral, dalam kegiatan para warga juga diberikan Masker untuk mencegah penyebaran Covid - 19.

Sementara itu Kepala Desa Barae Hj. Martang Amiruddin mengungkapkan," Apa yang kami lakukan semata-mata untuk membantu warga yang terdampak banjir yang tentunya kewajiban bagi kami selaku pemerintah Desa, ujarnya.

"Meski tak seberapa per kepala keluarga yang kami berikan namun setidaknya dapat sedikit meringankan beban masyarakat, pungkasnya.